Bangil PPS Kelurahan Kauman, pada Sabtu (24/3/2018) menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan serta pemilihan Gubernur dan Wakil Propinsi Jawa Timur tahun 2018.
Peserta yang hadir dalam pelaksanaan Pleno Tingkat PPS ini adalah seluruh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) disaksikan oleh Panitia Pengawas Lapangan (PPL), serta tim kampanye pasangan calon di tingkat desa/kelurahan.
Pleno dilakukan dengan membaca Model A.B.1 KWK dan A.C.1 KWK oleh seluruh PPDP. Dalam kesempatan itu, PPL diberikan kesempatan untuk memberikan masukan, serta melakukan konfirmasi apabila terdapat kesalahan ataupun kejanggalan data. PPS dan PPDP akan menanggapinya. Tahap akhir dari prosesn ini adalah penanda tanganan Berita Acara.
Penanggung Jawab Kelurahana Kauman Matsaid menyampaikan dalam sambutannya “Mohon kekompakannya serta koordinasi ke semua pihak agar perjalanan proses kedepan lebih baik Dan mohon juga mengawal jalannya demokrasi agar sukses sampai selesai.” Ucapnya Kepada semua Peserta Rapat Pleno
5 (Lima hari sebelum pelaksanaan Pleno Terbuka Tingkat PPS, diundang seluruh Ketua PPK dan Devisi Renda pada Rapat Koordinasi Persiapan Rekap Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran. Dalam kesempatan itu, Divisi Rencana dan Data Ahmadi memberikan arahan serta bimbingan teknis pelaksanaan Pleno mulai dari cara membacakan model A.B.1 KWK, model A.C.1.KWK, Pengisian Berita Acara dan siapa saja yang perlu di undang dalam rapat pleno Tersebut.(Octo)
0 komentar:
Posting Komentar